Blogroll

Pages

Wednesday, February 20, 2013


Bentuk-bentuk interaksi sosial


- Kerjasama
Adalah suatu usaha bersama antara orang perorangan atau kelompok untuk mencapai tujuan bersama.
contohnya :
Indonesia memiliki beragam budaya, contohnya tari-tarian tradisional. Tetapi, tari-tarian tradisional Indonesia mulai berkurang peminatnya karena masuknya budaya barat seperti break dance dan modern dance. Maka, pemerintah, pemerhati budaya dan pemuda-pemuda pecinta budaya Indonesia, bekerja sama untuk melestarikannya dengan cara membuka sanggar-sanggar tarian tradisional, memperkenalkan tarian tradisional kepada anak-anak sedini mungkin. Itu lah salah satu bentuk kerjasama yang dilakukan untuk mencapai satu tujuan, yaitu melestarikan budaya Indonesia.
- Akomodasi
Adalah proses penyesuaian sosial dalam interaksi antara pribadi dan kelompok-kelompok manusia untuk meredakan pertentangan.
contohnya :
Dalam suatu diskusi antar organisasi- organisasi mahasiswa, biasanya ada beberapa orang yang memaksakan pendapat sehingga terjadi perdebatan yang sengit. Maka itu di adakan moderator yang berlaku sebagai penengah saat terjadi debat yang dapat memicu perkelahian. Sehingga, diskusi tersebut dapat berjalan dengan lancar.
- Asimilasi
Adalah proses sosial yang timbul bila ada kelompok masyarakat dengan latar belakang kebudayaan yang berbeda, saling bergaul secara intensif dalam jangka waktu lama, sehingga lambat laun kebudayaan asli mereka akan berubah sifat dan wujudnya membentuk kebudayaan baru sebagai kebudayaan campuran.
contohnya :
Orang yang biasa hidup di tengah kota metropolitan seperti Jakarta, pindah ke suatu pulau seperti pulau Banda Naira. Maka orang tersebut perlahan-lahan akan menyesuaikan diri dengan kehidupan sosial di pulau tersebut. Kebiasaan-kebiasaan yang dia lakukan di Jakarta akan bercampur dengan kebiasaan- kebiasaan yang dilakukan di pulau tersebut dan menjadi kebiasaan yang baru.
- Akulturasi
Adalah proses sosial yang timbul, apabila suatu kelompok masyarakat manusia dengan suatu kebudayaan tertentu dihadapkan dengan unsur-unsur dari suatu kebudayaan asing sedemikian rupa sehingga lambat laun unsur-unsur kebudayaan itu diterima dan diolah ke dalam kebudayaan sendiri, tanpa menyebabkan hilangnya kepribadian dari kebudayan itu sendiri.
contohnya :
Pernikahan antar daerah misalnya Sumatera dengan Jawa. Kedua daerah ini memiliki budaya khas nya masing-masing untuk melangsungkan pernikahan. Tetapi dengan pernikahan ini, kedua budaya itu melebur tanpa menghilangkan budaya masing-masing daerah.
- Persaingan
Adalah suatu perjuangan yang dilakukan perorangan atau kelompok sosial tertentu, agar memperoleh kemenangan secara kompetitif, tanpa menimbulkan ancaman atau benturan fisik di pihak lawannya.
contohnya :
Dalam satu kelas, para siswa berlomba-lomba mengasah dan menunjukkan kemampuannya. Dan di uji saat ulangan harian atau ujian akhir. Pada saat itu, mereka bersaing secara sehat untuk mendapatkan nilai tertinggi.
- Kontravensi
Adalah bentuk proses sosial yang berada di antara persaingan dan pertentangan atau konflik. Wujud kontravensi antara lain sikap tidak senang, baik secara sembunyi maupun secara terang-terangan yang ditujukan terhadap perorangan atau kelompok atau terhadap unsur-unsur kebudayaan golongan tertentu.
contohnya :
Dalam satu instansi, ada seseorang yg bekerja dengan sangat baik dan akhirnya memperoleh kesuksesan. Tetapi ada pihak yang menginginkan kesuksesan tersebet sehingga menyebarkan fitnah tentang orang tersebut sehingga mereka dapat mengambil alih atau menjatuhkan kesuksesan orang tersebut.
- Konflik
Adalah proses sosial antar perorangan atau kelompok masyarakat tertentu, akibat adanya perbedaan paham dan kepentingan yang sangat mendasar, sehingga menimbulkan adanya semacam gap atau jurang pemisah yang mengganjal interaksi sosial diantara mereka yang bertikai tersebut.
contohnya :
Konflik yg terjadi antar suku dayak dan suku madura. Orang-orang madura dilarang memasuki tanah mereka. Hingga sekarang, kedua suku ini masih bermusuhan.

0 comments:

Post a Comment